You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
82 Warga Kelurahan Johar Baru Berhasil Disuntik Vaksin Covid 19
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

82 Warga Divaksin Dosis I dan II di GOR Johar Baru

Sebanyak 82 warga berhasil divaksin dosis pertama dan kedua pada layanan Sentra Vaksinasi di GOR Johar Baru, Jalan Rawa Selatan IV Nomor 2A, RT 16/03 Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Layanan vaksin melalui sentra vaksinasi di GOR Johar Baru dilakukan sebagai salah satu upaya percepatan target vaksinasi.

Sebenarnya layanan vaksinasi di GOR ini merupakan gabungan dari semua kelurahan yang ada di Johar Baru

Kasi Kesra Kelurahan Johar Baru, Wiwi Wiratmi menjelaskan, penambahan layanan vaksinasi COVID-19 di GOR Johar Baru untuk memudahkan warga agar tidak mengantre lama mendapatkan vaksin di puskesmas. Hingga kini capaian vaksinasi Kelurahan Johar Baru sudah mencapai 79,48 persen atau 29.794 orang dari target sasaran sebanyak 37.488 orang.

"Sebenarnya layanan vaksinasi di GOR ini merupakan gabungan dari semua kelurahan yang ada di Johar Baru, karena lokasinya cukup strategis. Layanan vaksinasi di sini sejak hari Senin (11/10)," ujar Wiwi, Rabu (13/10).

30 ODGJ Divaksin di Puskesmas Kecamatan Ciracas

Dikatakan Wiwi, sebelum membuka layanan vaksin di GOR Johar Baru, pihaknya membuka layanan di SMPN 02 Jakarta, Jalan Mardani Raya, Johar Baru.

"Kami mengerahkan tenaga medis gabungan dari puskesmas kelurahan dan kecamatan sebanyak delapan dokter untuk menyuntik dan enam dokter untuk pemeriksaan kesehatan," katanya.

Ditambahkan Wiwi, khusus hari ini, warga yang mendapatkan suntikan dosis pertama sebanyak 34 orang menggunakan vaksin Pfizer dan sebanyak 48 orang untuk suntikan dosis kedua menggunakan vaksin jenis Pfizer, Sinovac dan AstraZeneca.

"Kami terus berupaya mengajak warga yang belum mendapatkan vaksin agar segera divaksin. Kami membuka layanan vaksinasi sampai capaian vaksinasi di Kelurahan Johar Baru mencapai target," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4005 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik